Layanan transfer antar bank menjadi salah satu fitur yang sudah tidak asing lagi di zaman modern sepearti sekarang. Keberadaaan layanan ini semakin vital karena diiringi oleh tren kebutuhan transaksi online yang sudah melekat di berbagai elemen masyarakat.
Meskipun saat ini sudah tersedia fitur internet dan mobile banking yang mudah diakses dari smartphone, keberadaan mesin ATM sebagai media transfer antar bank tetap masih dianggap penting untuk banyak orang. Selain karena akses mesin ATM yang cukup banyak, layanan transfer antar bank melalui mesin ATM sudah lebih lama digunakan banyak orang sejak 2 dekade terakhir.
BCA, sebagai salah satu bank swasta tertua di Indonesia tentu memiliki layanan ini. Untuk menggunakan fasilitas transfer ke atau dari rekening BCA tentu saja memerlukan kode bank yang unik untuk tiap-tiap bank yang berbeda. Nah, untuk Anda yang masih belum tahu, berikut daftar kode bank BCA dan bank-bank lainnya.
Informasi Kode Bank BCA
Kode bank BCA adalah “014” untuk keperluan transfer antar bank.
No. | Nama Bank | Kode Bank |
---|---|---|
01 | BCA (Bank Central Asia) | 014 |
Cara Transfer Menggunakan Kode Bank BCA
Berikut langkah-langkah cara transfer menggunakan kode bank BCA dari ATM bank lainnya:
- Pergi ke mesin ATM terdekat sesuai dengan bank pilihan Anda.
- Masukkan kartu ATM.
- Masukkan nomor PIN.
- Pilih menu transfer antar bank/transfer ke bank lain.
- Masukkan nomor rekening BCA diawali dengan kode bank (3 Digit Kode Bank + No.Rek). Contoh: 01412345XXXXX.
- Tekan lanjut/benar, lalu masukkan nominal uang yang akan ditransfer.
- Tekan lanjut/benar dan lakukan verifikasi transaksi (ya/tidak).
Manfaat dan Kegunaan Kode Bank BCA
Kode Bank BCA digunakan sebagai metode identifikasi untuk menandakan rekening tujuan transfer merupakan rekening BCA dan membedakannya dengan bank lain. Kode bank ini juga berfungsi untuk menghindari kesalahan transfer saat menggunakan mesin ATM, sehingga apabila salah memasukkan kode bank, transaksi akan dibatalkan karena rekening tujuan tidak teridentifikasi.
Keuntungan Menggunakan Kode Bank BCA Saat Transfer Via ATM
Berikut beberapa keuntungan menggunakan Kode Bank BCA saat melakukan transfer via ATM BCA:
- Sebagai metode identifikasi rekening tujuan adalah benar rekening BCA.
- Mencegah kesalahan transfer. Karena jika kode bank tidak sama dengan rekening tujuan, transaksi tidak dapat diproses.
CARA BUKA REKENING ONLINE