Cara Buka Rekening Bank Online – BRI

cara-buka-rekening-bank
  1. Pastikan smartphone anda terhubung dengan jaringan internet.
  2. Jika telah terhubung, silahkan download aplikasi BRImo melalui PlayStore maupun AppStore
  3. Setelah selesai mendownload, silahkan buka aplikasi tersebut
  4. Untuk melakukan pendaftaran, silahkan pilih menu “Daftar
  5. Anda diminta memasukkan data diri anda pada kolom yang telah tersedia. Masukkan data diri anda dengan benar dan sesuai.
  6. Jika data diri telah terisi dengan lengkap, silahkan “Centang” kolom persetujuan yang bertuliskan “Menyetujui Syarat dan Ketentuan Berlaku“.
  7. Silahkan buat akun sandi aplikasi BRImo. Rahasiakan kata sandi anda, demi keamanan dan terhindar dari berbagai kejahatan.
  8. Silahkan masukkan ulang kata sandi yang telah anda buat, sebagai konfrimasi.
  9. Masukkan kode OTP yang tertera di layar smartphone anda.
  10. Jika langkah di atas telah dilakukan, silahkan lakukan login menggunakan akun BRImo anda.
  11. Login berhasil, silahkan pilih menu “Buka Rekening Baru“. Menu tersebut berada pada tampilan awal aplikasi BRImo.
  12. Jenis rekening yang dapat anda daftarkan melalui layanan BRImo adalah BritAmax.
  13. Dalam melakukan proses pendaftaran, silahkan ikuti petunjuk yang ada dilayar aplikasi BRImo mulai dari foto KTP, tanda tangan, hingga foto wajah calon pemilik rekening.
  14. Setelah mengisi beberapa data diri berupa dokumen, maka dilanjutkan dengan memilih menu “Lanjutan” di halaman pemberitahuan.
  15. Kemudian, anda diminta membuat PIN BritAmax yang terdiri dari delapan karakter huruf dan angka.
  16. Silahkan pilih kantor cabang bank BRI terdekat anda dan dilanjutkan dengan memilih kolom persetujuan serta “Kirim” untuk melanjutkan proses pendaftaran rekening.
  17. Silahkan masukkan password login BRImo pada kolom yang telah tersedia.
  18. Anda diminta untuk membayar setoran awal . Pembayaran setoran awal dapat dilakukan melalui ATM BRI atau Mobile Banking.
  19. Sebelum melakukan proses pembayaran, silahkan copy nomor Briva yang tertera di halaman tersebut. Nah, nomor Briva tersebut digunakan sebagai nomor rekening tujuan.
  20. Jika anda memiliki saldo BRImo, maka dapat membayarkan setoran awal melalui aplikasi tersebut dengan memilih menu “Bayar Sekarang“.
  21. Ketika setoran awal telah terbayarkan, silahkan kembali ke menu “Home” dan dilanjutkan memilih menu “Rekening” serta menu “Buka Rekening”.
  22. Layar akan memberikan keterangan bahwa setoran awal anda telah berhasil dan rekening anda sudah dapat digunakan.

Syarat Buka Rekening BRI Online

Sebelum masuk pada proses pendaftaran, calon nasabah haruslah memenuhi beberapa persyaratan dan ketentuannya. Syarat dan ketentuan sebagai berikut:

  1. Smartphone dengan aplikasi BRImo
  2. Melengkapi biaya setoran awal dengan jumlah nominal sebesar Rp 100.000
  3. Kartu identitas diri berupa KTP
  4. NPWP bagi yang memiliki
  5. Foto wajah dan foto KTP calon pemilik rekening BRI

Jenis Tabungan BRI

BRI menyediakan berbagai jenis tabungan yang dapat Anda pilih sesuai dengan kebutuhan. Setiap tabungan memiliki keunggulan masing-masing yang memudahkan calon nasabah.

A. Tabungan BRI BritAma

Produk Tabungan yang memberikan beragam kemudahaan dalam bertransaksi perbankan dengan didukung fasilitas e-banking dan system real time online yang memungkinkan nasabah bertransaksi kapanpun dan dimanapun.

  • Keunggulan Tabungan BRI BritAma
    • Aksesibilitas kartu debit Mastercard
    • Asuransi kecelakaan diri sampai dengan Rp 150.000.000,-
    • Fasilitas e-Banking (BRImo, Mobile Banking)
    • Suku bunga kompetitif
    • Jenis kartu debit BritAma (Silver dan Black)
    • Digital Signature (Pembukaan rekening tabungan yang dilengkapi dengan tanda tangan digital)
    • Setifikat Elektronik yang diterbitkan oleh PERURI.
  • Persyaratan Buka Rekening BRI BritAma
    • Setoran awal: Rp250.000.
    • Biaya Administasi Tabungan: Rp12.000.
    • Saldo Minimum: Rp50.000.
    • Biaya Penutupan Rekening: Rp50.000.
    • Limit TAC: Rp700.000.000.
    • Biaya Kartu: Silver Rp2.000, Black Rp6.500

B. Tabungan BRI BritAma Muda (BritAma X)

Produk Tabungan dengan design kartu debit khusus yang elegan untuk anak muda, serta memberikan beragam kemudahaan dalam bertransaksi perbankan. Didukung fasilitas e-banking dan sistem online yang real time memungkinkan nasabah bertransaksi kapanpun dan dimanapun.

  • Keunggulan Tabungan BRI BritAma X
    • Aksesibilitas Kartu Debit Mastercard
    • Asuransi Kecelakaan Diri sampai dengan Rp150.000.000.
    • Fasilitas e-Banking (BRImo, Mobile Banking)
    • Suku Bunga Kompetitif
    • Jenis Kartu Debit BritAma (Basket, Ladies, Gentlement)
  • Persyaratan Buka Rekening BRI BritAma X
    • Setoran awal: Rp100.000.
    • Biaya Administasi Tabungan: Rp5.000.
    • Saldo Minimum: Rp10.000.
    • Biaya Penutupan Rekening: Rp50.000.
    • Limit TAC: Rp700.000.000.
    • Biaya Kartu: Gratis.

C. Tabungan BRI BritAma Bisnis

Produk tabungan yang diperuntukan bagi nasabah yang menginginkan kemudahan dalam melakukan transaksi perbankan yang menunjang usahanya. Dimana penyetoran dapat dilakukan setiap saat dan frekuensi pengambilannya tidak dibatasi sepanjang saldo mencukupi dan memenuhi syarat-syarat yang berlaku.

  • Keunggulan Tabungan BRI BritAma Bisnis
    • Kartu Debit Premium dengan aksesibilitas di jaringan BRI, ATM Bersama, Link, Prima, Cirrus, Maestro, dan MasterCard baik di dalam maupun di luar negeri dengan limit yang lebih besar.
    • Suku Bunga kompetitif, lebih tinggi dari tabungan umum yaitu hingga 2.75% per tahun.
    • Asuransi Kecelakaan Diri sampai dengan Rp150.000.000.
    • Fasilitas e-Banking (BRImo).
    • Digital Signature (Pembukaan rekening tabunganmyang dilengkapi dengan Setifikat Elektronik yang diterbitkan oleh PERURI.
    • Pencatatan transaksi lebih detail pada buku tabungan dan pengiriman rekening koran elektronik melalui email
  • Persyaratan Buka Rekening BRI BritAma Bisnis
    • Setoran awal: Rp1.000.000.
    • Biaya Administasi Tabungan : Gratis jika saldo rata-rata bulanan minimal Rp5.000.000.
    • Biaya penalti Rp50.000 per bulan jika saldo rata-rata bulanan di bawah Rp5.000.000.
    • Saldo Minimum Rp50.000.
    • Biaya Penutupan Rekening Rp50.000. Limit TAC: Rp2.000.000.000.
    • Biaya Kartu: Gratis




MENU UTAMA
Daftar isi