BRIZZI, Produk Uang Elektronik dengan menggunakan teknologi chip sebagai pengganti uang tunai yang berfungsi sebagai alat pembayaran yang bisa dipakai untuk membayar transaksi belanja (purchase) atau transaksi lainnya yang dilakukan di penyedia barang atau jasa.
Cara Pakai BRIZZI Produk Uang Elektronik Bank BRI
Aktivasi Kartu
Kartu BRIZZI akan otomatis teraktivasi setelah top-up online pertama kali.
Top Up Online
Top-up untuk menambah nominal saldo pada kartu BRIZZI yang dapat dilakukan di Perangkat BRIZZI
Top Up Deposit/Tertunda
Menambah saldo deposit pada BRIZZI dapat dilakukan di ATM BRI/bank lain (dengan menu transfer ke bank lain), EDC BRIZZI, BRImo, dan SMS
Cara Top Up BRIZZI Produk Uang Elektronik Bank BRI
ATM
Topup Online digunakan untuk menambah saldo deposit pada server BRIZZI yang dapat dilakukan di ATM BRI, ATM bank lain (dengan menu transfer ke bank lain).
- Masukan Kartu Debit BRI ke mesin ATM
- Masukan PIN Kartu Debit BRI
- Pilih Menu Lainnya
- Pilih Menu “E-MONEY”
- Pilih Top Up Online BRIZZI
- Tempelkan kartu BRIZZI pada Slot CLR yang ada di ATM
- Pilih Denominasi atau Input jumlah nominal yang akan di Top Up ke BRIZZI
- Verifikasi nomer kartu BRIZZI dan jumlah nominal top up, Tekan Ya/OK
- Transaksi berhasil, ATM akan menampilkan pesan Transaksi Berhasil
- ATM mengeluarkan struk dan saldo BRIZZI akan bertambah
- Simpan struk sebagai bukti transaksi.
EDC
Topup Online digunakan untuk menambah saldo deposit pada server BRIZZI yang dapat dilakukan di EDC BRIZZI.
- Pilih Menu “BRIZZI” di EDC
- Pilih Menu “Top Up Online”
- Gesekan Kartu Debit BRI
- Pilih Denominasi atau input jumlah nominal yang akan di Top Up ke BRIZZI
- Masukan PIN Kartu Debit BRI
- Dekatkan BRIZZI pada Contactless Reader, Bagian samping EDC atau Layar EDC
- EDC akan mencetak struk transaksi
BRImo
Topup Online digunakan untuk menambah saldo deposit pada server BRIZZI yang dapat dilakukan di BRImo
- Masuk / Login BRIMO
- Masukkan Username dan Password
- Pilih Menu BRIZZI
- Masukkan Nomor Kartu BRIZZI
- Pilih Nominal Top Up
- Pilih Rekening Sumber Dana Top Up
- Konfirmasi Transaksi
- Masukkan PIN Internet Banking / BRIMO
Ketentuan Umum BRIZZI Produk Uang Elektronik Bank BRI
Mata Uang Rupiah
BRIZZI menggunakan satuan hitung rupiah dan hanya digunakan di Indonesia.
Tanpa Bunga
BRIZZI bukan merupakan simpanan dan dana yang terdapat di dalamnya tidak diberikan bunga serta tidak dijamin oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).
Tidak ada saldo minimal
Tidak ada saldo minimal atau mengendap pada BRIZZI.
Batas Maksimal Saldo
Batas maksimal saldo yang tersimpan pada kartu sebesar Rp 2.000.000 (dua juta rupiah).
Batas Nilai Transaksi
Batas nilai transaksi BRIZZI dalam 1 (satu) bulan paling banyak Rp 20.000.000 (dua puluh juta rupiah).
Dapat Dialihmilikan
Kepemilikan BRIZZI dapat dialihkan dengan cara memberikan fisik BRIZZI kepada orang lain.
Tidak Dapat Diblokir
BRIZZI yang hilang, dicuri atau digunakan oleh pihak yang tidak berwenang tidak dapat diblokir maupun diganti dengan kartu BRIZZI yang baru. Segala akibat atas BRIZZI yang hilang atau dicuri menjadi tanggung jawab Pemegang sepenuhnya.
Jaga Fisik BRIZZI
Pemegang Kartu BRIZZI wajib memelihara fisik BRIZZI sehingga tidak rusak atau patah serta nomor BRIZZI masih dapat diidentifikasi.
Tanpa Biaya Admin
Kepemilikan kartu BRIZZI tidak dikenakan biaya administrasi bulanan.
CARA BUKA REKENING ONLINE